Ramalan 2019, Begini Penerawangan Mbah Mijan Soal Ahok
TABLOIDBINTANG.COM - Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok disebut-sebut bakal bebas dari penjara 24 Januari 2019 mendatang, setelah menjalani hukuman atas kasus penistaan agama.
Banyak yang penasaran dengan apa yang bakal terjadi pada Ahok setelah menghirup udara bebas.
Paranormal Mbah Mijan meyakini Ahok akan kembali terjun ke dunia politik. "Ahok akan kembali ke pemerintahan. Tapi kemungkinan cooling down dulu satu atau dua tahun," kata Mbah Mijan.
Mbah Mijan meyakini kehadiran Ahok akan membawa dampak positif bagi dunia politik Indonesia. "Kan kita sudah lihat sepak terjangnya dia seperti apa," imbuhnya.
Di luar itu, Mbah Mija juga mendoakan agar Ahok bisa segera menemukan pendamping hidup hang baru. Seperti diketahui, Ahok resmi bercerai dengan Veronica Tan pada 4 April 2018 lalu.
Baca Sumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar