Usai Datangi Rumah Atalarik Syah, Tsania Marwa Berniat Visum dan Lapor Polisi! Ada Apa? - Berita Terkini dan Terupdate

Hot

Post Top Ad

Minggu, 17 Maret 2019

Usai Datangi Rumah Atalarik Syah, Tsania Marwa Berniat Visum dan Lapor Polisi! Ada Apa?

Kolase @tsaniamarwa54/@ariksyach
NOVA.id - Resmi bercerai ternyata tak membuat perseteruan antara Tsania Marwa dan mantan suaminya, Atalarik Syah berakhir.
Pasalnya Tsania Marwa justru berniat melakukan visum dan melaporkan mantan suaminya itu pada pihak kepolisian.
Pelaporan ini bermula dari kedatangan Tsania Marwa ke rumah Atalarik Syah pada Sabtu, (16/03) malam.
Ingin bertemu kedua buah hatinya, Tsania Marwa akhirnya memberanikan diri untuk datang ke rumah Atalarik Syah di kawasan Sentul, Kabupaten Bogor.
"Tadi saya datang ke rumah mantan suami saya untuk ketemu sama anak saya. Karena di media diomonginnya kan seperti itu 'kalau mau datang 24 jam silahkan, pintu terbuka'. Akhirnya saya memberanikan diri datang ke sana," kata Tsania Marwa seperti dikutip dari YouTube Hot Shot (16/03).
Berhasil masuk karena pintu sedang terbuka, Tsania pun bisa bertemu dengan dua buah hatinya yang kala itu tengah bermain di taman yang letaknya tak jauh dari pagar rumah.
"Begitu saya masuk, kebetulan gerbangnya kebuka, saya masuk. Di situ ada anak saya lagi main di luar. Di situ ada bapaknya, ada saudaranya juga, ada ibunya di dalam," tambahnya.
Bisa bertemu sekitar 10 menit, Tsania Marwa masih mencoba untuk sabar kala Atalarik terus menyindir dirinya.
"Saya sempat main sama anak saya, sekitar 10 menit. Bapaknya anak-anak terus nyindir saya. Terus ngomong yang enggak enak. Saya udah ngomong baik-baik tolong jangan ngomong yang enggak enak dulu ini saya lagi mau punya momen sama anak saya," lanjutnya.
"Dia bilang 'ini bukan rumah kamu, kamu nih bukan muhrim saya lagi' Saya bilang ya kalau tahu saya bukan muhrimnya kenapa nyuruh saya datang ke rumah," ungkap Tsania menirukan perkataan Atalarik.
Hingga akhirnya percekcokan tersebut pecah dan Tsania mengaku mendapatkan luka fisik pada tubuhnya.
"Saya ada luka fisik, dan nanti juga saya akan visum. Sebagai bukti yang memang cerita saya benar adanya," tabambahnya.
Tak hanya itu, bintang sinetron ini bahkan mengaku jika tas yang dibawanya telah putus karena ditarik dan digeledah oleh Atalarik.
Tak hanya Atalarik, Tsania Marwa juga akan melaporkan dua saudara mantan suaminya yang juga berlaku tak pantas padanya.
"Yang terlibat di situ adalah mantan suami saya, Atalarik Syah, adiknya Atilah Syah dan juga kakaknya Donny. Tiga orang itu yang benar-benar memperlakukan saya secara tidak pantas. Dan saya akan memproses ini secara hukum," pungkasnya. (*)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad